Pengaruh Disiplin Kerja, Motivasi Dan Pengawasan Terhadap Kinerja Karyawan PT Batam Trans Gasindo Di Kota Batam

Penulis

  • Imelda Tamba STIE Bentara Persada
  • Brigida Endah Nuraeni STIE Bentara Persada

DOI:

https://doi.org/10.62820/trt.v6i2.99

Kata Kunci:

Disiplin Kerja, Motivasi, Pengawasan, Kinerja Karyawan

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja, motivasi, dan pengawasan baik secara parsial maupun simultan terhadapa kinerja karyawan PT Batam Trans Gasindo di Kota Batam. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jumlah populasi sebanyak 50 responden. Pengambilan sampel menggunakan metode teknik sampling jenuh yang semua populasi jadikan sampel. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan disebarkan melalui google forms. Analisis data menggunakan SPSS versi 26. Hasil penelitian menemukan bahwa variabel disiplin kerja mempunyai thitung-1,091< ttabel1,675 dengan nilai signifikansi sebesar 0,281>0,05, maka H0 diterima dan Ha ditolak, variabel motivasi mempunyai thitung 0,469<ttabel1,675 dengan nilai signifikansi sebesar 0,012<0,05, maka H0 ditolak dan Ha diterima, variabel pengawasan mempunyai thitung 2,173>ttabel 1,675 dengan nilai signifikansi sebesar 0,035<0,05, maka H0 ditolak dan Ha diterima. Ketiga variabel yaitu disiplin kerja, motivasi dan pengawasan secara bersama-sama mempunyai Fhitung 8,311> Ftabel 2,81 dan nilai signifikansi sebesar 0,000<0,05. Hal ini menunjukkan bahwa secara simultan disiplin kerja, motivasi dan pengawasan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT Batam Trans Gasindo di Kota Batam.

 

Referensi

Duli, N. (2019). Metodologi Penelitian Kuantitatif. Beberapa Konsep Dasar untuk Penulisan Skripsi & Analisis Data dengan SPSS (W. Imaniar (ed.); 1st ed.).

Pranitasari, D., & Khotimah, K. (2021). Analisis Disiplin Kerja Karyawan pada PT. Bont Technologies Nusantara. Jurnal Akuntansi Dan Manajemen, 18(01), 22–38. https://doi.org/10.36406/jam.v18i01.375

Pramono, L. B., Safitri, U. R., & Purwanto, H. (2021). Pengaruh Pelatihan Motivasi dan Kompensasi terhadap Kinerja Karyawan Bagian Spining 2 Pt. Sari Warna Asli Ii Boyolali. EKOBIS : Jurnal Ilmu Manajemen Dan Akuntansi, 9(1), 46–60. https://doi.org/10.36596/ekobis.v9i1.468

Sedarmayanti, S., & Haryanto, H. (2017). Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja Tenaga Kependidikan Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran. Jurnal Ilmu Administrasi: Media Pengembangan Ilmu Dan Praktek Administrasi, 14(1), 96–112. https://doi.org/10.31113/jia.v14i1.5

Shofi’unnafi, S. (2020). Pengaruh Pelatihan dan Motivasi terhadap Kinerja Karyawan PT. Bank Perkreditan Rakyat Chandra Mukti Artha Yogyakarta. Muhammadiyah Riau Accounting and Business Journal, 1(2). https://doi.org/10.37859/mrabj.v1i2.1874

Sari, N. (2017). Pengaruh Disiplin Kerja terhadap Kinerja Pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Manado. Jurnal EMBA: Jurnal Riset…, 1(1), 49–55. http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/168

Kolim, C. D., Nazmi, H., Tania, E. J., & Chandra, C. (2020). Pengaruh Pengawasan, Kompetensi Kerja dan Stress Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Alfa Scorpii Cabang Binjai. Jurnal Manajemen, 6(2), 1–8. https://www.neliti.com/tr/publications/472169/pengaruh-pengawasan-kompetensi-kerja-dan-stress-kerja-terhadap-kinerja-karyawan

Febrianti, Hendriani, S., & Efni, E. (2020). Pengaruh Pengawasan dan Komitmen Organisasi Terhadap Disiplin dan Kinerja Pegawai Administrasi UIN Sultan Syarif Kasim Riau. Jurnal Ekonomi KIAT, 31(2), 79–90. https://journal.uir.ac.id/index.php/kiat/article/view/2885

Suwanto, S. (2020). Pengaruh Kepemimpinan dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada Koperasi Bmt El-Raushan Tangerang. JENIUS (Jurnal Ilmiah Manajemen Sumber Daya Manusia), 3(2), 156. https://doi.org/10.32493/jjsdm.v3i2.3901

Mauliza, P. (2020). Pengaruh Pengawasan, Disiplin Kerja terhadap Kinerja Pegawai di Dinas Pendidikan Kota Banda Aceh. JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, Dan Akuntansi), 6(2), 71–81. https://doi.org/10.35870/jemsi.v6i2.340

Febrianti, Hendriani, S., & Efni, E. (2020). Pengaruh Pengawasan dan Komitmen Organisasi Terhadap Disiplin dan Kinerja Pegawai Administrasi UIN Sultan Syarif Kasim Riau. Jurnal Ekonomi KIAT, 31(2), 79–90. https://journal.uir.ac.id/index.php/kiat/article/view/2885

Sujarweni, V. W. (2019). Metodologi Penelitian Bisnis dan Ekonomi Pendekatan Kuantitatif. Pustakabarupress.

Unduhan

Diterbitkan

30-12-2023

Cara Mengutip

(1)
Tamba, I.; Nuraeni, B. E. Pengaruh Disiplin Kerja, Motivasi Dan Pengawasan Terhadap Kinerja Karyawan PT Batam Trans Gasindo Di Kota Batam. TJEM 2023, 6, 187-196.